Barabai ( MTsN 5 HST ) – Anggota Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 5 Hulu Sungai Tengah melaksanakan ta’ziah ke rumah duka salah satu warga yang merupakan tetangga dekat madrasah. Kehadiran anggota OSIM ini sebagai wujud kepedulian dan solidaritas terhadap keluarga almarhum yang berada di sekitar lingkungan madrasah.Senin (07/10/24).
Kegiatan ta’ziah ini dihadiri oleh Wakamad Kesiswaan (Wakasis), Ibu Hasni Marlina,BK ibu Anis Zulaika Rakhman serta pembina OSIM, Bapak Shalatur Rahman mereka mendampingi para siswa dalam menyampaikan rasa belasungkawa dan memberikan dukungan moril kepada keluarga yang sedang berduka pentingnya sikap saling peduli dan mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat sekitar.
Kegiatan tahlil dan doa bersama dipimpin oleh bagian keagamaan Bapak Abdul Mut’thi dengan Bapak Said Zakaria, yang memandu para siswa, guru dan warga yang hadir dalam melantunkan doa-doa untuk almarhum. Suasana haru dan khidmat menyelimuti rumah duka saat doa bersama dilakukan, sebagai ungkapan harapan agar almarhum mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah SWT.
Bapak Shalatur Rahman, selaku pembina OSIM, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh anggota OSIM atas inisiatif dan kebersamaannya dalam mengikuti kegiatan ini. Menurutnya, kegiatan ta’ziah ini merupakan salah satu cara menumbuhkan nilai-nilai karakter yang baik, seperti rasa empati, kepedulian, dan kebersamaan dalam diri para siswa.
“Dengan kegiatan ini, kita mengajarkan kepada para siswa untuk selalu peduli terhadap sesama, baik di dalam maupun di luar lingkungan madrasah,” ungkap Bapak Shalatur Rahman.
Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk selalu peduli terhadap lingkungan sekitar, serta menjadi bukti bahwa anggota OSIM MTsN 5 HST tidak hanya aktif di dalam sekolah tetapi juga peduli dengan masyarakat di luar madrasah.(Rep:Syahrida/Ft:Aman)
Beri Komentar