Barabai (MTsN 5 HST)- Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 5 Hulu Sungai Tengah menerima pendampingan pasca bimtek Evaluasi Diri Madrasah (EDM) dan Rencana Kerja dan Anggaran berbasis elektronik (eRKAM) dari Tim Inti Kabupaten (TIK), Jumat (4 Maret 2022).
Pendampingan di MTsN 5 HST disambut oleh Kepala Madrasah, Bendahara, serta operator madrasah. Menurut Husain, M.Pd selaku TIK HST menyebutkan bahwa operator dan bendahara sangat respect sehingga pendampingan berjalan dengan lancar.
“Mengenai input EDM, MTsN 5 HST tampaknya tidak ada kendala berarti, hal ini terlihat dari input EDM telah dilaksanakan oleh TIM EDM jauh-jauh hari sebelum jadwal pendampingan, sehingga diharapkan nantinya dalam penyusuna e-RKAM akan lebih mudah”, ungkap Husain.
Kepala MTsN 5 HST Hasbi, S.Pd, MM sudah membentuk TIM EDM setelah mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) EDM. Menurut Kamad hal ini dilakukan untuk mempermudah dan mempercepat proses penginputan EDM.
Menurut Hasbi ada sedikit kendala yang terasa yaitu sulitnya jaringan internet. “Untuk penginputan tidak ada masalah, jaringan internet kita yang terkadang agak lambat sehingga terkadang menghambat proses upload.
Hasbi mengucapkan terima kasih kepada seluruh TIM EDM dan dewan guru yang telah membantu dalam mengumpulkan berkas-berkas yang diperlukan. “Terima kasih kepada seluruh tim EDM dan dewan guru sudah membantu, semoga kedepan kita bisa lebih baik lagi” pungkasnya. (Rep: Al Gazali, Ft: Bangkit)
Beri Komentar